Perkembangan teknologi Transportasi
– kita perlu alat transportasi yang dapat digunakan untuk menuju ke suatu tempat.
– semua jenis alat transportasi tidak dapat digunakan tanpa adanya orang yang bekerja menjalankannya.
– contoh;
1. Masinis bekerja menggunakan kereta api
2. Sopir dan kondektur menjalankan mobil
Dan masih banyak pekerjaan lainnya.
-apapun jenis pekerjaannya, kita harus saling menghargai dan menghargai keberagaman pekerjaan yang ada.
– Dengan saling mendukung, kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat akan saling mendukung.
Latihan!
1. Tuliskan 5 pekerjaan yang dapat kamu temui.dilingkungan sekitar rumahmu!
2. Pak Andi pekerjaannya adalah Petani.
Tugas apa saja yang harus dilakukan pak Andi sebagai petani?
3. Mengapa kita perlu mempertimbangkan dan menghargai setiap orang yang menekuni suatu pekerjaan?
Keberagaman suku bangsa di Indonesia merupakan kekayaan bangsa yang harus kita lestarikan.
– Rukun dengan teman yang berbeda merupakan salah satu keberagaman.
– Bagaimanapun kita berbeda latar belakang suku bangsa kita tetap harus saling menghormati, menghargai dan saling menyetujui kerukunan.
– Berbagai keberagaman yang dapat kita temui saat bermain dengan teman yang beragam untuk berbagai manfaat antara lain;
1. Dapat menumbuhkan sikap interaksi antar teman
2. Dapat memupuk rasa saling menghargai antar teman
3. Dapat mengenali berbagai bentuk permainan dari daerah lain.
4. Dapat berbicara tentang budaya dan bahasa daerah lain.
– Semboyan bangsa Indonesia berbunyi “Bhinneka Tunggal Ika” artinya; berbeda- beda tapi tetap satu.
– makna dari semboyan Bhinneka Tunggal Ika adalah: bangsa indonesia terdiri atas beragam suku bangsa, ras, dan agama, tetapi bangsa indonesia tetap menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan.
– Perbedaan yang ada dapat menumbuhkan rasa cinta untuk tanah air Indonesia.
Latihan!
1. Tulis.3 contoh Manfaat keberagaman dengan teman.bermain!
2. Apa makna dari semboyan Bhinneka Tunggal?
3. Menurutmu, bagaimana kita harus saling menghargai dan mendukung keberagaman yang dimiliki oleh setiap teman saat bermain?