Arus listrik mengalir pada sebuah rangkaian tertutup. Rangkaian tertutup, Rangkaian tertutup adalah rangkaian yang tidak memiliki ujung-ujung rangkaian. Perhatikan gambar disamping!
Setelah kita belajar arus dan energi listrik yang terjadi pada rangkaian listrik sederhana, pertanyaan yang muncul adalah bagaimana arus atau energi listrik tersebut dihasilkan? Untuk menjawab pertanyaan tersebut marilah kita pelajari tentang atom, muatan atom, dan pembentukan arus listrik tersebut.
Muatan Listrik
Semua benda kita temui sehari-hari tersusun atas atom-atom yang berukuran amat kecil. Ukuran atom sangat kecil. Atom terdiri dari inti atom (proton dan Neutron) dan elektron yang mengelilingi inti atom. proton bermuatan listrik positif, elektron yang bermuatan negatif, dan neutron tidak bermuatan listrik. Susunan atom secara sederhana nampak pada gambar berikut;
Semula benda bermuatan netral, artinya jumlah proton dan elektron seimbang (gambar A). Namun, adanya perpindahan elektron pada suatu benda mengakibatkan benda menjadi bermuatan positif dan negatif. Benda yang kehilangan elektron akan kelebihan proton sehingga disebut benda bermuatan positif (gambar B). Adapun benda yang menerima elektron akan kelebihan elektron sehingga benda menjadi bermuatan negatif (gambar C).
Suatu benda dapat diberikan muatan listrik melalui tiga cara, yaitu dengan cara digosok,sentuhan, dan induksi. Untuk membuktikannya, lakukanlah kegiatan pada halaman berikut!
Pembentukan Arus Listrik
Arus listrik terjadi karena adanya perpindahan muatan-muatan listrik. Menurut teori elektron, muatan listrik yang berpindah adalah elektron. Elektron berpindah dari daerah yang berlebihan muatan listrik menuju daerah yang muatan listriknya sedikit. Daerah yang kelebihan elektron disebut kutub negatif. Adapun daerah yang kekurangan elektron disebut kutub positif. jadi, elektron mengalir dari kutub negatif menuju kutub positif. Perpindahan elekton disebut dengan arus elektron.
berdasarkan teori listrik, muatan yang berpindah adalah proton. proton mengalir dari kutub positif menuju kutub negatif. Perpindahan proton disebut dengan arus listrik.